Senin, 16 September 2013

Kit Kelinci Holland Lop Pertumbuhan

Bayi(kit) kelinci Holland Lop usia satu jam dilahirkan dalam keadaan buta, tuli dan tidak memiliki bulu. Untuk menemukan Induknya (doe) berdasarkan baunya dan kit ini sepanjang hari tidur kecuali ketika induknya naik ke kotak beranak (nest box)  untuk memberi susu. Yang harus diperhatikan adalah kondisi kit kelinci Holland lop harus hangat. Pada usia satu minggu, kit kelinci Holland Lop mulai tumbuh bulu, anak kelinci sudah mampu bergerak kesana kemari dan pada usia ini perlu dijaga harus tetap hangat. Tiga hari kemudian atau usia kit Holland lop sepuluh hari matanya mulai terbuka dan warnanya mulai menunjukkan penampakan. Kit Holland lop juga sudah memiliki pengendalian tubuh yang meningkat dengan bergerak bebas. Ketika usia kit kelinci Holland lop sudah mencapai dua minggu, bulunya semakin nampak dan ada yang telinganya sudah mulai ngelop (jatuh) juga sudah bisa melompat keluar masuk nest box dan mulai suka menggigit batang rumput atau kayu, meskipun sepanjang hari masih suka tidur. Di usia tiga minggu, lebih suka diluar nest box (kotak sarang kelinci) dan mulai belajar makan pellet, berlari kesana kemari, berdiri juga biasanya kedua telinga sudah ngelop (turun). Ketika mencapai usia empat minggu sepenuhnya disapih Induknya dan di usia ini sudah bisa dipisahkan dari Induknya.

kit holland lop


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.